Dua iPhone 6 akhirnya menjadi kenyataan. Hadir dalam ukuran layar 4,7 inch dan 5,5 inch, dengan tiga versi berbeda berapa akhirnya Apple menjual smartphone barunya tersebut?
Ada sedikit yang berbeda diluncurkan oleh Apple untuk iPhone 6 dan iPhone 6 Plus tersebut. Karena kini, perusahaan asal Cupertino itu menghilangkan versi 32GB dan menggantinya dengan versi 128GB--terbesar yang dimiliki oleh Apple.
Seperti dikatakan oleh CEO Apple Tim Cook, yang detikINET kutip dari The Verge, Rabu (10/9/2014), calon konsumen di beberapa negara tertentu dapat melakukan pre order pada tanggal 12 September dan kemudian dijual secara resmi di 19 September.
Nah, soal harga jualnya, seperti biasa Apple bekerjasama dengan operator melalui skema kontrak. Di Amerika Serikat, ada kontrak dua tahun yang mesti dipatuhi selain uang pemberian awal untuk diberikan.
Untuk iPhone 6 versi 16GB dijual dengan harga USD 199 (sekitar Rp 2,2 juta), sementara versi 64GB dan 128GB dibanderol USD 299 dan USD 399.
Sedangkan iPhone 6 Plus yang berukuran lebih besar Apple mematoknya mulai USD 299 di versi 16GB, USD 399 di 64GB dan USD 499 versi 128GB. Semuanya dengan kontrak dua tahun bersama operator.
Sementara bila dijual bebas tanpa kontrak, segini harganya:
iPhone 6:
- USD 649 atau sekitar Rp 6,5 juta (16GB),
- USD749 atau sekitar Rp 7,6 Juta (64GB)
- USD 849 atau Rp 8,8 juta (128GB)
iPhone 6 Plus:
- USD 749 atau sekitar Rp 7,7 juta (16GB)
- USD 849 atau sekitar Rp 8,6 juta(64GB)
- USD 949 atau sekitar Rp 10 juta (128GB).
0 komentar:
Post a Comment
www.Wrlov.blogspot.com Merupakan Blog DoFollow
Rules :
1.Komentar Sewajarnya
2.NO SPAM,SARA,FLAMMING,FLOODING
3.Komentar yang Melanggar Akan dihapus oleh Admin
4.Komentar Sesuai dengan Artikel
Terima Kasih Atas Perhatiannya.