Home » , » 5 Syarat Smartphone yang Ideal untuk Bermain Game/Gaming

5 Syarat Smartphone yang Ideal untuk Bermain Game/Gaming

























Siapa sih yang tidak mau punya smartphone flagship yang kencang dan nyaman digunakan untuk berbagai kebutuhan. Sayangnya, harga smartphone flagship yang menyaingi harga motor membuatnya hanya bisa dijangkau oleh kalangan tertentu saja.
Untungnya sekarang ini sudah banyak berkeliaran smartphone terjangkau yang bisa diandalkan untuk beragam kebutuhan, tak terkecuali bermain game. Selain prosesor, ada beberapa hal yang turut memengaruhi kenyamanan dalam bermain game. Kali ini, kami akan berbagi informasi bagaimana cara mengetahui dan memilih smartphone terjangkau yang ideal untuk Anda para gamer.

Resolusi 720p lebih baik

720p
Semakin tinggi resolusi layar, semakin berat kerja prosesor dan chip grafis dalam mengolah gambar. Jika yang kalian incar adalah smartphone terjangkau yang notabene memiliki hardware biasa-biasa saja, usahakan untuk memilih smartphone yang memiliki resolusi layar 720p (1.280 x 720 piksel) saja ketimbang full HD. Selain lebih ringan, resolusi 720p juga masih nyaman di mata. Dengan begitu, nge-game seharusnya terasa lebih lancar dan menyenangkan dibanding smartphone dengan layar full HD apalagi 2K.

RAM minimal 2 GB

RAM-android
Syarat mutlak untuk bermain game di smartphone Android saat ini salah satunya yakni memiliki kapasitas RAM minimal 2 GB. Sebenarnya game berat sekalipun tak terlalu banyak memakan RAM. Hanya saja, kapasitas RAM smartphone Android seringkali habis dimakan oleh sistem operasi dan beragam aplikasi lain yang berjalan secara diam-diam, seperti Facebook misalnya. Karenanya, kapasitas RAM tidak cukup untuk dialirkan ke game yang Anda mainkan. Jika Anda memilih smartphone yang hanya memiliki RAM 1 GB, jangan heran apabila sering mengalami hang atau force closed ketika bermain game.

UI standar lebih menyenangkan

stock-ui
Kalau Anda seorang gamer mobile sejati, sebaiknya lupakan UI yang aneh-aneh dengan fitur yang tidak terpakai. UI Android yang banyak fitur biasanya lebih banyak mengonsumsi RAM sehingga memperlambat kinerja smartphone. Jika game adalah kebutuhan utama, kami sarankan untuk membeli smartphone yang memiliki UI ringan dengan konsumsi RAM yang sedikit. Salah satu buktinya bisa dilihat pada smartphone Android One dari Google. Dengan UI yang sederhana namun optimal dan irit RAM, smartphone Android One bisa menjalankan game dengan lancar dibanding smartphone lain yang memiliki komposisi hardware yang sama.

Perhatikan storage dengan teliti

storage-android
Saat ini ukuran game HD di smartphone sangat besar, mulai dari 100 MB hingga di atas 1 GB. Untuk menampung banyak game, smartphone harus punya kapasitas storage yang cukup. Saat ini ada baiknya untuk membeli smartphone dengan kapasitas storage 16 GB. Memang, storage 8 GB masih cukup mumpuni. Namun perlu diperhatikan, kapasitas 8 GB tersebut tak seutuhnya bisa digunakan, alias hanya setengahnya (4 GB) yang bisa dipakai karena kapasitas 4 GB lainnya terpakai oleh sistem. Jika sudah begitu, paling-paling Anda hanya bisa meng-install maksimal tiga game HD saja di smartphone.

Lupakan baterai di bawah 2.500 mAh

batre-android

Hardware kencang akan jadi sia-sia jika tidak ditunjang dengan baterai yang mumpuni. Dari pengalaman kami menjajal beragama smartphone, ada baiknya Anda memilih smartphone yang memiliki kapasitas baterai di atas 2.000 mAh. Smartphone dengan baterai 2.500 hingga 3.000 mAh rata-rata sanggup bertahan antara empat hingga enam jam jika digunakan nonstop untuk bermain game HD.

Semoga bermamfaat
sumber

2 komentar:

  1. Admin numpang promo ya.. :)
    cuma di sini tempat judi online yang aman dan terpecaya di indonesia
    banyak kejutan menanti para temen sekalian
    cuma di sini agent judi online dengan proses cepat kurang dari 2 menit :)
    ayo segera bergabung di fansbetting atau add WA :+855963156245^_^
    F4ns Bett1ng agen judi online aman dan terpercaya
    Jangan ragu, menang berapa pun pasti kami proseskan..
    F4ns Bett1ng

    "JUDI ONLINE|TOGEL ONLINE|TEMBAK IKAN|CASINO|JUDI BOLA|SEMUA LENGKAP HANYA DI : WWw.F4ns Bett1ng.COM

    DAFTAR DAN BERMAIN BERSAMA 1 ID BISA MAIN SEMUA GAMES YUKK>> di add WA : +855963156245^_^

    ReplyDelete

www.Wrlov.blogspot.com Merupakan Blog DoFollow

Rules :
1.Komentar Sewajarnya
2.NO SPAM,SARA,FLAMMING,FLOODING
3.Komentar yang Melanggar Akan dihapus oleh Admin
4.Komentar Sesuai dengan Artikel


Terima Kasih Atas Perhatiannya.

Web Hosting