Home » , » Bocoran Update Clash Of Clans Terbaru : No Town Hall Farming Again and More !!!

Bocoran Update Clash Of Clans Terbaru : No Town Hall Farming Again and More !!!


Tepat pada tanggal 23 November 2015 kemarin, SuperCell memberitahu bocoran (sneak peek) pertama untuk Clash of Clans. Dalam bocoran update tersebut, terjadi perubahan besar pada sistem Shield Clash of Clans.

Part 1 Bocoran Update Clash of Clans: Perbuahan Besar Sistem Shield Clash of Clans



Jika pada umumnya setiap pemain COC akan mendapatkan shield selama 12 jam saat Town Hall mereka hancur, dalam update nantinya hal ini tidak akan terjadi lagi. Akan tetapi, kabar baiknya adalah saat kamu menyerang lawan, Shield kamu tidak akan seluruhnya terpakai.
Saat Town Hall hancur, setiap pemain tidak akan mendapatkan shield lagi
Kamu bisa menyerang base lawan walaupun shield kamu aktif. Menyerang lawan saat shield aktif bisa mengurangi durasi shield.




Pada sistem baru nanti, berarti kamu tidak perlu takut untuk diserang. Karena saat kamu diserang dan mendapatkan shield, kamu tetap bisa menyerang base lawan hanya saja akan mengurangi durasi shield kamu.





Ada 3 cara untuk memperoleh Shield:
12 Jam Shield bisa didapatkan saat base kita hancur 30%
14 Jam Shield bisa didapatkan saat base kita hancur 60%
16 Jam Shield bisa didapatkan saat base kita hancur 90%
Shield tidak bisa didapatkan jika musuh tidak menyerang menggunakan 50% dari pasukan yang mereka bawa.



Bocoran update COC (sneak peek) Part 2 


kali ini adalah perbaikan fitur Personal Breaks dan fitur baru Village Guard yang akan muncul pada update Clash of Clans selanjutnya.

Village Guard dan Personal Breaks


Selain ada Shield yang akan melindungi kita dari serangan dari lawan, pada update Clash of Clans nantinya terdapat fitur baru bernama Village Guard yang berfungsi hampir sama seperti Shield.

Personal Break adalah salah satu hal yang dilakukan SuperCell agar setiap pemain berhenti bermain dalam beberapa saat. Jika sebelumnya Personal Break akan muncul saat pemain sudah bermain lebih dari 6 jam berturut-turut, dalam update nantinya Personal Break akan muncul dalam 3 jam.
Village Guard


Berbeda dari Shield Clash of Clans yang mempunyai durasi perlindungan lama, Village Guard ini hanya memiliki perlindungan selama 15 menit sampai 3 jam. Dikutip dari forum SuperCell, berikut adalah hal-hal yang harus diketahui tentang Village Guard Clash of Clans:
Ketika Village Guard Aktif, base kamu akan tetap terlihat aktif walaupun kamu tidak bermain.
Setiap pemain bisa menyerang base lawan saat Village Guard aktif tanpa harus takut kehilangan Village Guard.
Setiap pemain bisa mendapatkan Village Guard secara otomatis saat Shield habis selama 15 menit hingga 3 jam tergantung liga mereka saat itu.
Village Guard bisa dibeli di shop selama 2 Jam dengan biaya 10 Gems. Setiap pembelian Village Guard selama 2 jam memiliki cooldown selama 23 jam alias bisa dibeli lagi setelah lewat dari 23 jam.
Saat membeli 2 jam Village Guard, secara otomatis waktu Personal Break akan bertambah.
Jika kamu memiliki Village Guard dan membeli Shield di Shop, secara otomatis Village Guard akan hilang.



Waktu yang didapatkan Village Guard berdasarkan Liga:
Liga Champion 1 dan di bawahnya akan mendapatkan 15 menit Village Guard
Titan 3 akan mendapatkan Village Guard selama 1 jam
Titan 2 akan mendapatkan Village Guard selama 2 jam
Titan 1 akan mendapatkan Village Guard selama 3 jam
Personal Break

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Personal Break adalah salah satu hal yang dilakukan SuperCell untuk membuat setiap pemain berhenti saat sudah bermain Clash of Clans dalam waktu yang lama terus-terusan.


Pesan yang biasanya muncul pada personal break: " Take a break, You have been playing for too long and your villagers need to rest for a few minutes "

Pada update nanti, Personal Break yang biasanya 6 jam berubah menjadi 3 jam. Berikut adalah hal-hal yang perlu diketahui tentang Personal Break pada update Clash of Clans terbaru nantinya:
Setiap serangan yang dilakukan oleh orang lain, akan membuat waktu Personal Break orang yang diserang kembali menjadi 3 jam.
Setiap serangan yang dilakukan pemain lawan tapi kamu tidak memperoleh Shield, secara otomatis muncul Village Guard dan waktu Personal Break kamu akan bertambah 15 menit.
Pemain yang memiliki Village Guard, secara otomatis waktu Personal Break mereka tidak akan dimulai hingga waktu Village Guard habis.

Video Bocoran Update CoC Part 2: Village Guard

1 komentar:

www.Wrlov.blogspot.com Merupakan Blog DoFollow

Rules :
1.Komentar Sewajarnya
2.NO SPAM,SARA,FLAMMING,FLOODING
3.Komentar yang Melanggar Akan dihapus oleh Admin
4.Komentar Sesuai dengan Artikel


Terima Kasih Atas Perhatiannya.

Web Hosting